Kota Metro, Lampung | Netthreeone– Meningkatkan rasa aman dan nyaman, Dinas Perhubungan Kota Metro terus berupaya meningkatkan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) di Bumi Sai Wawai. Bersumber dari APBD Murni 2023, 300 LPJU siap terpasang dibeberapa titik strategis.
Kepala Dishub Kota Metro, Helmy Zain mengatakan, penambahan LPJU terus dilakukan untuk memenuhi permintaan masyarakat, sekaligus merealisasikan visi misi Wali Kota Metro agar Bumi Sai Wawai terang benderang. Meskipun, lanjut dia, berdasarkan data, masih dibutuhkan 1.700 LPJU di jalan-jalan non utama.
“Tentu tidak bisa serta merta ya, penambahan LPJU akan dilakukan secara bertahap. Untuk masyarakat yang ingin mengetahui besaran anggaran LPJU yang akan dibangun bisa mengakses LPSE, semuanya transparan dan terbuka untuk umum,” bebernya saar dikonfirmasi di ruang kerjanya, Jumat (14/7/2023).
Ia menambahkan, dalam rangka meningkatkan koordinasi dengan masyarakat, pihaknya telah membentuk call center atau nomor pengaduan yang dapat dihubungi oleh masyarakat. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat dapat memberikan informasi jika mereka menemukan lampu jalan yang tidak berfungsi dengan baik.
“Kami membutuhkan bantuan dari masyarakat untuk melaporkan jika ada LPJU yang mati di sekitar mereka, karena tidak mungkin bagi kami untuk melakukan pengecekan secara langsung di setiap titik penerangan jalan setiap saat. Nomor pengaduan tersebut telah kami sebarkan melalui media sosial dan kami berharap masyarakat dapat menggunakannya untuk melaporkan masalah yang mereka temui,” ungkapnya.
Ia menghimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan memelihara LPJU demi keamanan dan kenyamanan bersama. Ia pun memastikan pihaknya pasti memproses semua keluhan masyarakat terkait LPJU, meskipun secara bertahan karena banyaknya keluhan.
“Dinas Perhubungan Kota Metro akan menangani setiap laporan dengan sebaik mungkin dan secara bertahap, karena tidak sedikit laporan yang masuk ke kami,” pungkasnya.
(Tem)