17 Januari 2026

Dua Angkot Ugal-Ugalan Terguling dan Tabrak Fortuner di Bandar Lampung

Bandar Lampung | Netthreeone – Dua angkot kebut-kebutan terguling dan menabrak mobil Fortuner parkir di depan Masjid Jami Al Yaqin, Jl. Raden Intan, Kelurahan Enggal, Tanjungkarang Pusat, Kota Bandar Lampung, Minggu (23/7/2023), pukul 16.28 WIB.

Angkot satunya lagi terguling di tengah jalan protokol tersebut. Menurut saksi mata, kedua angkot sudah terlihat ugal-ugalan dengan berusaha saling mendahului sejak di Simpang Simpur.

Sampai akhirnya, kedua angkot nyalip dari kiri dan kanan mobil yang melaju di tengah jalan. Ternyata, setelah sama-sama menyalip mobil, kedua angkot kehilangan kendali dan terbalik.

Satu angkot menghantam Fortuner yang sedang parkir di depan masjid sedangkan angkot satunya lagi juga terguling di tengah jalan depan BRI Tanjungkarang. Belum ada informasi dari pihak kompeten kejadian ini.

Warga terlihat membantu mendirikan lagi angkot yang terguling. Mereka juga menyelamatkan penumpang dalam angkot.

(Junai)

By Admin

Related Post